Ngawi, SURYA INDO
Dinas
Kesehatan Kabupaten Ngawi menggelar Rapat Kerja Kesehatan (Rakerkes)
Tahun 2016 di Rumah Makan Duta 1, Ngawi. Kegiatan Rakerkes Tahun 2016 ini
dibuka secara resmi oleh Bupati Ngawi, Ir. H. Budi Sulistyono. Kegiatan
tersebut dihadiri pula Wakil Bupati Ngawi, Ony Anwar , Sekretaris Daerah, Siswanto, Plt
Dinas Kesehatan, SKPD yang terkait sektor kesehatan Bappeda, KB, Bag. Kesra,
Sekretaris, Kepala UPT Dinkes se-Kabupaten Ngawi, Pengelola Program di Dinas
Kesehatan serta UPT dan Organisasi Profesi Bidang Kesehatan.
Ir. H. Budi
Sulistyono dalam sambutannya menyampaikan bahwa Rakerkes ini merupakan langkah
strategis dalam menjaga kesinambungan program antara Pusat, Provinsi, Kabupaten
dan Puskesmas dalam menghadapi isu-isu strategis masalah kesehatan. Dengan
demikian Dinas Kesehatan bisa memenuhi hak dasar masyarakat untuk memperoleh
pelayanan kesehatan yang berkualitas.
Mengacu pada
Undang- undang No 36 tahun 2014 tentang kesehatan serta terkait dengan Perpres
No 2 tahun 2015 tentang RPJMD 2014-2019 maka wewenang pada UU No 36 tahun 2014
mengharuskan Kabupaten untuk mencapai salah satu agenda Nawa Cita yaitu
Peningkatan Kualitas Hidup Manusia Melalui Program Indonesia Sehat Dengan
Prioritas Promosi dan Prevenstif. Lebih lanjut Bupati mengatakan dengan adanya
peran tersebut Kabupaten Ngawi melalui Dinas Kesehatan akan mengupayakan
penataan Puskesmas melalui kebijakan standarisasi dan kebijakan tentang
struktur organisasi, akreditasi dan rujukan dengan tujuan meningkatkan
pelayanan publik serta meminimalisasi permasalahan yang terjadi. ” Dengan
Peningkatan peran Puskesmas dan masyarakat secara optimal diharapkan akan
mendukung juga tercapainya derajat kesehatan masyarakat Kab. Ngawi “, terang
Bupati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar